SELAMAT DATANG DI BLOG CHELSEA TANPA OLIVIA

Sabtu, 11 Juli 2015

JOMBLO, PACARAN ATAU NIKAH ?

Menikah adalah impian setiap orang baik itu wanita dan pria. Menikah dengan seseorang yang dicintai adalah dambaan setiap orang bukan ? Tetapi apa jadinya kalau ternyata orang yang kita sayang dan cintai memilih hidup berumah tangga dengan orang lain.

Hmmm.... Pasti terasa sakit sekali. Namun berlarut-larut dalam kesedihan bukan hal yang kalian inginkan, maka coba untuk mengambil hikmah dari kejadian tersebut.

Allah telah menakdirkan itu semua, artinya dia bukan yang terbaik untuk kalian, Dan yakinlah atas janji Allah. Janji Allah mungkin tidak datang dengan “SEGERA”tapi akan selalu datang dengan “PASTI” seperti apa yang telah Allah janjikan dalam surat An-Nur : 26.

“Wanita-wanita yang keji adalah untuk laki-laki yang keji, dan laki-laki yang keji adalah buat wanita-wanita yang keji (pula), dan wanita-wanita yang baik adalah untuk laki-laki yang baik dan laki-laki yang baik adalah untuk wanita-wanita yang baik (pula)…” (QS. An Nuur : 26).

√ Mungkin dia memang tak pantas untuk Anda
√ Mungkin dia bukan Jodoh yang terbaik dari ALLAH SWT
Pilihan Hati belum Tentu baik.
√ Pilihan Orang tua bisa saja baik
Pilihan Allah sudah jelas yang terbaik untuk kalian.

Biasanya tanpa kita sadari Allah mungkin mengutus seseorang untuk membuat kita menjadi jauh lebih baik lagi dari sebelumnya.
` Tuhan mendengar lebih dari apa yang kamu ucapkan menjawab lebih dari yang kamu pinta memberi lebih dari yang kamu bayangkan dengan Waktu dan Caranya sendiri.

° CATATAN °
- Kenapa cari yang jauh, kalau ada yang dekat yang serius ?
- Kenapa cari yang sudah dimiliki orang, kalau masih ada yang sendiri?
- Kenapa cari yang sempurna, kalau masih ada yang ingin belaian tanganmu untuk menjadi sempurna?
- Kenapa pilih yang sudah jelas menyakitimu, kalau masih banyak yang siap menyayangimu?
- Kenapa pilih yang banyak alasan belum melamarmu, kalau ada lelaki baik yang berani mendatangi orang tuamu?
- Kenapa pilih yang ketahuan tak setia, kalau ada lelaki setia yang siap berjuang bersamamu?

Menikah itu bukan hanya masalah "DENGAN SIAPA?" atau "KAPAN?".
Tapi yang lebih penting dari itu adalah, "KENAPA SAYA MENIKAH?" dan "BAGAIMANA MENJALANI PROSES MENUJU PERNIKAHAN YANG BERKAH?"

" Aku hanya akan mencintai seseorang yang pantas mendapatkan cintaku dan mampu membahagiakanku. Atas izin Tuhan, ia pasti tau apa yang terbaik untukku....Amin. ( doaku )

` Jomblo terhormat adalah mereka yang sebenarnya bisa pacaran, tapi memilih ngejomblo karena takut dosa.

Jomblo adalah masa persiapan diri, memantaskan diri untuk pasangan kita kelak.

Betul apa betul ????
Sekarang nyok yang Jomblo termasuk diriku (hahaha)
mari kita pantaskan diri untuk pasangan yang pantas untuk kita kelak. Amin......👼
Itu sedikit tips dan saran dari saya.
Terima kasih banyak telah berkunjung diblog ane 😊🙏🙇

Tidak ada komentar: